3. Liverpool
Hampir meraup empat gelar dalam satu musim, membuat penjualan jersey Liverpool meningkat pesat. Ya, meski gagal terealisasi, setidaknya, Liverpool berhasil menggondol dua gelar juara, yaitu Piala FA dan Piala Liga Inggris 2021-2022.
Tim berjuluk The Reds ini pun diketahui masuk dengan penjualan jersey terbanyak. Pada musiim 2021-2022 Liverpool berhasil menjual sebanyak 2,4 juta jersey.
2. Real Madrid
Sukses dengan Liga Spanyol dan Liga Champions 2021-2022, membuat jersey Real Madrid laku di pasaran. Diketahui, selama musim 2021-2022, Los Galacticos (julukan Real Madrid) bisa menjual jersey sebanyak 3 juta jersey.
1. Bayern Munich
Dilansir dari Euromerica Sport Marketing, Bayern Munich tercatat menjadi klub dengan penjualan jersey terbanyak di Eropa. Diketahui, juara Liga Jerman 2021-2022 itu bisa menjual jersey sebanyak 3,2 juta jersey.
(Hakiki Tertiari )