Media Malaysia Bahas Respons Mengejutkan Shin Tae-yong saat Diminta Mundur dari Timnas Indonesia

Ramdani Bur, Jurnalis
Selasa 24 Mei 2022 05:34 WIB
Shin Tae-yong bersama pelatih Timnas Malaysia U-23, Brad Maloney (Foto: Instagram/@shintaeyong7777)
Share :

“Saya tidak goyah dengan kata-kata netizen. Saya di sini untuk memajukan sepakbola Indonesia. Lebih baik netizen berbicara soal pusat latihan,” kata Shin Tae-yong mengutip dari Makan Bola.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia tetap aman. Setidaknya, Shin Tae-yong tetap akan menangani Timnas Indonesia hingga kontraknya berakhir pada 2023.

PSSI baru akan mempertimbangkan masa depan Shin Tae-yong kelar Piala Dunia U-20 2023. Sebab, sejak awal Shin Tae-yong ditargetkan membawa Timnas Indonesia U-20 berprestasi di Piala Dunia U-20 2023.

Pengalaman Shin Tae-yong membesut sejumlah kelompok umur Timnas Korea Selatan disinyalir menjadi keuntungan bagi sepakbola Indonesia. Karena itu, menarik menanti gebrakan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia selanjutnya.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya