TIM Nasional (Timnas) Indonesia akan bersua Thailand di final Piala AFFF 2020. Leg I akan berlangsung di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021), pukul 19.30 WIB.
Berbeda dengan Timnas Indonesia yang mengandalkan talenta-talenta muda, Thailand membawa para pemain senior ke Piala AFF 2020. Beberapa dari mereka bahkan merupakan jebolan final Piala AFF 2016 saat Thailand keluar sebagai juara usai menaklukkan Timnas Indonesia.
Berikut tiga pemain Thailand jebolan final Piala AFF 2016 yang wajib Timnas Indonesia waspadai:
3. Kawin Thamsatchanan
Kawin Thamsatchanan merupakan kiper utama Thailand di final Piala AFF 2016. Dia adalah momok yang menggagalkan sejumlah upaya Timnas Indonesia asuhan mendiang Alfred Riedl kala itu.
Namun, posisi Kawin di bawah mistar gawang Thailand tergantikan oleh Chatchai Budprom di Piala AFF 2020. Meski begitu, Kawin mungkin mentas di final karena Budprom absen karena cedera parah pada leg II semifinal kontra Vietnam.
Selain Kawin, Pelatih Thailand, Alexandre Polking, masih punya pilihan lain, yaitu Siwarak Tedsungnoen. Siwarak bahkan masuk menggantikan Budprom pada leg II semifinal.
2. Chanathip Songkrasin
Posisi kedua dalam daftar ini ditempati Chanathip Songkrasin. Kapten Thailand ini juga bagian dari skuad yang menjuarai Piala AFF 2016.
Tubuh Songkrasin tidak terlalu besar untuk seorang gelandang, tetapi punya kemampuan olah bola yang kerap membuat repot lawan. Gugurnya juara bertahan Vietnam pun karena dua gol Songkrasin pada leg I semifinal.
Timnas Indonesia harus mewaspadai Songkrasin pada malam nanti. Gerak-gerik pemain satu ini layak mendapatkan perhatian khusus jika Timnas Indonesia tidak mau bernasip sama dengan Vietnam.