Namun, penampilan impresif Cong Phuong baru-baru ini pasti telah menarik perhatian media Jepang. Dengan cederanya Tien Linh, bintang HAGL ini ditugaskan oleh pelatih Park Hang-seo untuk memimpin serangan Vietnam.
Timnas Indonesia tentunya patut mewaspadai penyerang ini tak terlepas beberapa pemain lainnya. Setidaknya satu pemain ini masih menjadi momok meski ada kabar yang memungkinkan Vietnam kehilangan dua pemainnya.
Seusai laga melawan Malaysia, Vietnam mengabarkan bahwa dua pemainnya mengalami cedera kecil dan sedang dalam pantauan. Mereka adalah bek kuat Nguyen Thanh Chung dan penyerang Phan Van Duc.
(Rachmat Fahzry)