Berdasarkan laman sempre Inter kedua pemain tersebut mengalami kelelahan otot. Kemudian kondisi keduanya akan dievaluasi menjelang jeda internasional mendatang.
Sekadar informasi kedua pemain ini adalah starter reguler untuk tim nasional masing-masing. Masih harus dilihat apakah mereka akan menjalani tugas internasional selama istirahat atau apakah mereka akan meluangkan waktu untuk pulih.
Sebagaimana diketahui, Dzeko sebagai penyerang Timnas Bosnia Hezergovina dan Barella untuk Timnas Italia akan menjalani jeda internasional. Terdekat, baik Bosnia dan Italia akan menlakoni pertandingan pada 13 November mendatang.
Pertandingan itu dalam rangka kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Bosnia akan menghadapi Finlandia dan Italia akan bersua dengan Swiss.
Dengan cedera itu, maka Dzeko dan Barella pun tampaknya akan beristirahat dari membela timnas masing-masing. Kabar baiknya, mungkin saja Dzeko dan Barella pulih kembali saat Liga Italia kembali bergulir.
(Rivan Nasri Rachman)