AC Milan Bungkam AS Roma 2-1, Karakter Pemenang I Rossoneri Makin Terlihat

Andhika Khoirul Huda, Jurnalis
Senin 01 November 2021 08:32 WIB
AC Milan menang 2-1 di kandang AS Roma (Foto: Reuters)
Share :

“Roma adalah tim yang berkualitas, kami melakukannya dengan sangat baik dengan 11 lawan 11 (pemain). Kami terus berusaha untuk mencetak lebih banyak gol dan itulah karakter yang kami butuhkan dalam pertandingan penting seperti itu,” imbuhnya.

Lebih lanjut, pelatih berpaspor Italia itu mengatakan, bahwa Rossoneri akan terus melanjutkan performa apik mereka musim ini. Pioli pun mengharapkan pasukannya bisa bermain dengan berani dan percaya diri.

“Kami melalui periode positif, jadi kami harus melewati gelombang ini dengan berani dan percaya diri. Saya sangat senang,” tutur pelatih berusia 56 tahun itu.

Kemenangan ini membuat pasukan Stefano Pioli terus menempel ketat Napoli di puncak klasemen sementara. Kedua tim sama-sama mengoleksi 31 poin dari 11 laga dan hanya berbeda selisih gol saja.

(Andika Pratama)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya