Babak Kedua
Memasuki jalannya laga babak kedua, Brasil tak menurunkan tempo permainannya. Bermain di hadapan publiknya sendiri, mereka terus menggempur jantung pertahanan Uruguay.
Di menit ke-51, Tim Samba benar-benar menggempur lini pertahanan Uruguay. Berkali-kali mereka melesatkan tendangan, namun Muslera berhasil amankan semua serangan tersebut. Dirinya masih terlalu kokoh.
Tim Samba berhasil menambah keunggulan mereka menjadi 3-0 di menit ke-58. Melalui serangan balik cepat, Raphinha sukses melesatkan tendangan yang keras dan membuat kiper Uruguay tak berkutik.
Uruguay berhasil memperkecil kedudukan lewat gol Luis Suarez di menit ke-77. Striker Atletico Madrid itu sukses menjebol gawang yang dijaga Ederson. Skor berubah menjadi 3-1.
Namun tak lama berselang, Brasil kembali menjebol gawang Uruguay. Kali ini lewat Gabriel Barbosa di menit ke-83. Sempat terjadi perdebatan karena dirinya dianggap offside. Akan tetapi ketika wasit melakukan review VAR, Barbosa dinyatakan tidak offside dan gol pun disahkan.
Memasuki lima menit terakhir waktu normal, Tim Samba tetap mendominasi jalannya pertandingan. Suarez dan kolega benar-benar dipaksa main bertahan.
Skor pun tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan. Brasil berhasil tumbangkan Uruguay dengan skor 4-1.
Susunan Pemain Brasil vs Uruguay:
Brasil (4-2-3-1): Ederson; Emerson, Verissimo, Thiago Silva, Alex Sandro; Fred, Fabbinho; Raphinha, Paqueta (Antony 61’), Neymar; Gabriel Jesus (Gabriel Barbosa 61’).
Pelatih: Tite
Uruguay (4-4-2): Muslera; Nandez (Caceres 46’), Coates, Godin, Vina (Piquerez 46’); Valverde, Vecino, Bentancur, de la Cruz (Torreira 46’); Suarez, Cavani.
Pelatih: Oscar Tabarez
(Rivan Nasri Rachman)