Laporan tersebut mengatakan, Blaugrana -julukan Barcelona- hanya mendapatkan minat sebesar 15.820 tiket dan menyisakan 13.000 tiket. Artinya, dari 29.803 tiket yang dijual, hanya 50 persen yang laku di pasaran.
Sementara itu, menatap laga melawan Real Sociedad, Ronald Koeman mengatakan tidak akan meremehkan tim asuhan Imanol Alguacil. Akan tetapi, Blaugrana sudah mempunyai modal bagus untuk menghadapi Sociedad setelah menang tipis 2-1 musim lalu.
“Kami tahu semua tentang kualitas Real (Sociedad) karena kami memainkan beberapa pertandingan melawan mereka musim lalu,” pungkas Ronald Koeman.
(Ramdani Bur)