6. Mikkel Damsgaard (Denmark vs Inggris (1-2) Semi Final)
Pemain yang dirumorkan didekati oleh Barcelona ini membuat tegang ribuan pendukung Inggris melalui gol penyama kedudukan di partai semifinal. Ya, tak ada yang mengira ia sukses melakukan tendangan bebas terarah ke pojok kiri atas gawang Jordan Pickford.
5. Alvaro Morata (Spanyol vs Italia (1-1 (2-4) Semi Final)
Melalui akselerasi kencang dari tengah lapangan yang membelah pertahanan Italia, Morata melakukan one-two dengan Oyarzabal. Alhasil, ia mendapat kesempatan berhadapan langsung dengan Donnarumma dan sukses menceploskan bola ke kiri gawang.
4. Andriy Yarmolenko (Ukraina vs Belanda (2-3) Fase Grup C)
Meski mengalami kekalahan, gol Yarmolenko patut diacungi jempol. Pergerakan yang tak terduga di luar kotak penalti membuatnya tak dikawal ketat oleh lini pertahanan Belanda. Alhasil ia dapat melepaskan tendangan melengkung ke sudut kanan gawang Stekelnburg.
3. Federico Chiesa (Italia vs Spanyol (1-1 (4-2) Semi Final)
Gol ini juga membuat Chiesa terpilih menjadi pemain terbaik dalam laga krusial tersebut. Dari serangan balik yang cepat, Chiesa dapat mencari ruang kosong dan menendang bola ke sisi luar gawang yang dikawal Unai Simon.