Lawan Inggris di Perempatfinal Piala Eropa 2020, Timnas Ukraina Tak Takut!

Andika Pratama, Jurnalis
Rabu 30 Juni 2021 09:12 WIB
Pelatih Timnas Ukraina, Andriy Shevchenko (Foto: Reuters)
Share :

“Inggris adalah tim hebat. Mereka memiliki bangku cadangan yang dalam, staf pelatih luar biasa, dan kami sepenuhnya menyadari betapa sulitnya pertandingan ini," kata Shevchenko, dikutip dari Daily Mail, Rabu (30/6/2021).

“Saya melihat semua tiga pertandingan grup mereka, bukan kemenangan atas Jerman saja karena kami harus mempersiapkan pertandingan kami sendiri dengan Swedia. Mereka sangat sulit untuk dilawan, tetapi kekuatan mereka seharusnya tidak membuat kami takut,” ujar legenda AC Milan itu.

“Ini harus memotivasi kami karena segala sesuatu mungkin terjadi dalam sepakbola, seperti dalam kehidupan. Kami akan bermain sepenuh hati untuk memberikan penggemar kami lebih banyak untuk bersorak,” tuturnya.

Kejutan sangat mungkin terjadi di Piala Eropa 2020. Ambil contoh, keberhasilan Swiss menyingkirkan juara Piala Dunia 2018, Prancis, di 16 besar. Ukraina punya kualitas untuk melakukan hal serupa saat bersua Inggris.

Saksikan siaran langsung pertandingan UEFA EURO 2020 di iNewsTV.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya