ROMA – Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, membocorkan kelanjutan negosiasi antara Maurizio Sarri dengan Lazio. Romano mengungkapkan bahwa Sarri sudah sepakat untuk menjadi pelatih baru Lazio.
Sebagaimana diketahui, nama Sarri sendiri memang kencang dikait-kaitkan dengan Lazio dalam beberapa hari terakhir. Ya, manajemen Lazio memang menjadikan Sarri sebagai target prioritas usai berpisah dengan Simone Inzaghi.
Ketertarikan Lazio kepada Sarri sendiri memang bukan tanpa alasan. Terlebih, Sarri sendiri memang bisa dikategorikan sebagai salah satu juru taktik papan atas di Italia dalam beberapa tahun terakhir.
Sarri sempat menjadikan Napoli sebagai salah satu pesaing terkuat Juventus dalam perburuan titel Liga Italia. Setelah itu, Sarri coba melanjutkan kariernya di Inggris bersama Chelsea. Di Chelsea, Sarri berhasil membawa klubnya itu menjuarai Liga Eropa 2018-2019.
Baca Juga: Nesta Sambut Positif Keputusan Lazio Dekati Maurizio Sarri
Harapan manajemen Lazio menjadikan Sarri sebagai pelatih pun nampaknya tidak mendapatkan rintangan berarti. Terlebih, Sarri sendiri pada saat ini memang masih berstatus sebagai tanpa klub usai dipecat oleh Juventus pada akhir musim 2019-2020.