Southgate: Timnas Inggris Pikul Beban Besar di Piala Eropa 2020

Andika Pratama, Jurnalis
Rabu 02 Juni 2021 09:30 WIB
Gareth Southgate (Foto: Reuters)
Share :

LONDON – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Inggris, Gareth Southgate, tahu The Three Lions -julukan Timnas Inggris- punya target besar di Piala Eropa 2020, yaitu juara. Meski begitu, Southgate berusaha untuk mengatur Timnas Inggris sebaik mungkin agar tidak terbebani dengan target besar itu.

Target juara adalah sesuatu yang wajar karena prestasi Timnas Inggris sebelumnya. Sekadar informasi, Timnas Inggris telah mencapai semifinal pada dua ajang internasional sebelumnya, yaitu Piala Dunia 2018 dan UEFA Nations League (UNL) 2019-2020.

Timnas Inggris menyegel posisi keempat di Piala Dunia 2018 setelah kalah 0-2 dari Belgia. Selanjutnya, The Three Lions mengalahkan Swiss dalam adu penalti untuk mendapatkan peringkat ketiga di UNL 2019-2020.

Alhasil, Timnas Inggris minimal harus mencapai semifinal di Piala Eropa 2020, seperti prestasi mereka di dua ajang internasional sebelumnya, jika tidak mau dicap gagal. Setelah mencapai semifinal, Timnas Inggris bisa fokus pada target besar mereka, yaitu menjadi juara.

BACA JUGA: Gareth Southgate Resmi Tunjuk 26 Pemain Timnas Inggris untuk Piala Eropa 2020

Peluang Timnas Inggris untuk mewujudkan target itu pun cukup besar. Sebab, The Three Lions diperkuat para pemain berkualitas di Piala Eropa 2020.

BACA JUGA: Sempat Akan Coret Trent Alexander-Arnold dari Skuad Timnas Inggris, Southgate: Itu Kabar Bohong

Mayoritas pemain dalam skuad Timnas Inggris sekarang sama seperti yang tampil di dua ajang internasional sebelumnya. Beberapa pemain muda berbakat pun ada di dalam skuad Timnas Inggris sekarang yang akan menambah kualitas The Three Lions.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya