Akan tetapi, Dortmund punya beban lebih berat untuk melaju ke babak berikutnya setelah mereka kalah 1-2 di leg pertama. Meski demikian, Edin Terzic mengklaim timnya akan berusaha keras untuk membuktikan diri demi bisa lolos ke babak berikutnya.
"Keyakinan di sini luar biasa, tetapi itu saja tidak akan cukup," lanjut pelatih asal Jerman tersebut.
"Kami telah menunjukkan bahwa kami dapat bertahan melawan tim-tim papan atas. Ini akan menjadi tugas yang sangat sulit, kami harus bekerja keras dan berani besok," tambahnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)