WOLVERHAMPTON – Musibah menimpa kiper Wolverhampton Wanderers, Rui Patricio, pada menit 86 laga kontra Liverpool. Kepalanya terhantam lutut Conor Coady hingga sempat terkapar di lapangan. Beruntung, The Wolves diizinkan melakukan pergantian pemain untuk keempat kalinya.
Insiden mengerikan itu sempat menunda pertandingan sekira 14 menit. Kiper pengganti, John Ruddy, sudah bersiap di pinggir lapangan untuk menggantikan Rui Patricio. Ia akhirnya masuk pada menit 90+11.
Baca juga: Terkapar karena Cedera Kepala, Kondisi Rui Patricio Kini Baik-Baik Saja
Sekadar informasi, John Ruddy merupakan pemain pengganti keempat bagi Wolverhampton Wanderers di laga tersebut. Sebelumnya, Manajer Nuno Espirito Santo memasukkan Fabio Silva (70’), Leander Dendoncker (76’), dan Morgan Gibbs-White (84’).
Liga Inggris 2020-2021 sendiri hanya mengizinkan tiga pergantian di waktu normal 90 menit. Lantas, mengapa Wolverhampton Wanderers diizinkan melakukan pergantian keempat? Jawabannya adalah aturan khusus soal pergantian pemain jika melibatkan cedera kepala.
Baca juga: Wolverhampton vs Liverpool Berakhir 0-1, Diogo Jota Jadi Penentu Kemenangan
“Jika ada gejala yang nyata atau ada bukti video akan benturan/cedera kepala, tim akan diizinkan mengganti pemain tersebut dengan pergantian tambahan,” bunyi peraturan yang tertera di laman resmi Premier League.
“Setiap tim diizinkan menggunakan maksimal dua kali jatah pergantian pemain karena cedera kepala dalam satu pertandingan,” lanjut peraturan tersebut.