MADRID – Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, bersikeras tidak akan mengubah gaya bermain anak asuhnya saat menyambangi markas Real Madrid. Namun, La Dea juga tidak akan bermain dengan gegabah di Stadion Alfredo di Stefano, Rabu 17 Maret 2021 dini hari WIB.
Kemenangan tipis Real Madrid 1-0 atas Atalanta tiga pekan lalu pada leg I Babak 16 Besar Liga Champions 2020-2021 belum menjamin apa-apa. Kans kedua kesebelasan untuk lolos masih sama besar. Siapa pun yang menang pada laga ini, berhak lolos ke babak berikutnya.
Baca juga: Jelang Real Madrid vs Atalanta, Zidane: Kami Harus Lupakan Hasil Leg I
Syarat meraih kemenangan bakal membuat Atalanta bermain agresif dan habis-habisan pada leg kedua. Namun, Real Madrid bukanlah tim kacangan. Los Blancos akan dengan mudah menghukum setiap kesalahan yang dilakukan lawan.
Gian Piero Gasperini bersikukuh takkan bermain bertahan di kandang lawan. Marten de Roon dan kawan-kawan dimintanya untuk siap menghadapi situasi apa pun di atas lapangan nanti.
Baca juga: Atalanta Datang ke Madrid Bukan untuk Jalan-Jalan
“Real Madrid masih jadi unggulan, bahkan sekarang mungkin semakin diunggulkan. Namun, kami ingin sekompetitif mungkin. Kami akan melihat bagaimana jalannya pertandingan, sembari mempertahankan identitas,” tutur Gian Piero Gasperini, disitat dari Football Italia, Selasa (16/3/2021).
“Kami tidak pernah mengubah pendekatan atau identitas tim. Kami bisa saja bermain bertahan sembari menanti kesempatan, tetapi ini bukanlah mentalitas Atalanta,” tegas pria berpaspor Italia tersebut.