PENDAPATAN sebagai pesepakbola sangat menggiurkan. Ambil contoh winger Liverpool, Mohamed Salah. Pesepakbola berpaspor Mesir itu memiliki pendapatan mencapai 200.000 pounds atau sekira Rp3,8 miliar per pekan!
Memiliki pendapatan superbesar, tidak membuat Mohamed Salah lupa bersedekah atau menyisihkan gajinya untuk hal yang positif. Top skor Liga Inggris 2017-2018 dan 2018-2019 itu diketahui pernah menyisihkan pendapatannya untuk membangun tempat ibadah, lebih tepatnya masjid.
Ternyata bukan hanya Mohamed Salah, pesepakbola muslim yang diketahui pernah membangun masjid. Siapa saja?
Berikut 5 pesepakbola muslim yang pernah bangun masjid:
5. Sadio Mane
Sadio Mane lahir di Sedhiou, Senegal. Tahu kota kelahirannya agak tertinggal ketimbang daerah lain di Senegal, Sadio Mane pun menggerakkan hatinya. Pemain andalan Liverpool itu diketahui membangun sejumlah infrastruktur penting di Senegal. Tidak hanya rumah sakit, Mane juga mengeluarkan uangnya untuk membangun masjid.
Tidak sampai di situ, Sadio Mane juga membangun sekolah di negara asalnya. Untuk membangun sekolah ini, Mane diperkirakan mengeluarkan 250 ribu pounds atau sekira Rp4,81 miliar!
4. Demba Ba
(Demba Ba (tengah).
Nama Demba Ba terasa menyakitkan di hadapan pendukung Liverpool. Sebab, akibat golnya ke gawang Liverpool di pekan ke-36 Liga Inggris 2013-2014, The Reds –julukan Liverpool–tumbang 0-2 dari Chelsea. Akibat kekalahan tersebut, Liverpool gagal juara Liga Inggris 2013-2014.
BACA JUGA: Ini 3 Pemain Muslim yang Cetak Sejarah di Man United, Amad Diallo Menyusul?
Terlepas dari kesuksesannya sebagai pesepakbola, Demba Ba dikenal penganut Islam yang taat. Menurut laman About Islam, Demba Ba membangun sebuah masjid di kampung halamannya yang berada di Senegal.