Seperti diketahui, saat ini nasib Zinedine Zidane di kursi kepelatihan Madrid tengah di ujung tanduk. Penampilan kurang konsisten yang ditunjukkan Isco Alarcon dan rekan-rekan jadi salah satu faktor utama.
Beberapa nama pun sebelumnya sempat santer terdengar untuk menggantikan posisi pelatih asal Prancis tersebut. Salah satunya adalah mantan arsitek Tottenham Hotspur, Maurichio Pochettino.
Namun di sisi lain, dukungan penuh juga masih dimiliki Zidane untuk terus menduduki kursi pelatih. Sebuah media di Spanyol bahkan mengatakan sejumlah pemain andalan Madrid seperti Sergio Ramos, Benzema, serta Toni Kroos, siap mogok bermain apabila rumor pemecatan Zidane benar-benar jadi kenyataan.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)