Tak kalah cantik dari foto sebelumnya, Saccardo juga mengabadikan potretnya kala mengenakan kaus Lazio. Kali ini, foto diambil Saccardo secara selfie, tetapi paras cantik dan menggodanya tetap terlihat dengan jelas.
Sebagai fans fanatik, Saccardo juga tak mau ketinggalan menyaksikan langsung pertandingan Lazio di Stadion Olimpico. Ia pun turut mengabadikan momen kala menyaksikan pertandingan klub kesayangannya itu.
Lazio sendiri diketahui baru saja menjalani laga pekan ke-10 Liga Italia 2020-2021 pada Sabtu 5 Desember 2020 malam WIB. Laga itu mempertemukan Lazio dengan Spezia.
Pertandingan berlangsung di markas Spezia, yakni Stadion Orogel-Dino Manuzzi. Hasilnya, Lazio berhasil menang dengan skor 2-1. Dua gol Lazio dicetak oleh sang striker andalan, yakni Ciro Immobile pada menit ke-15 dan Sergej Milinkovic-Savic pada menit ke-33.
(Ramdani Bur)