Pertandingan kembali berjalan ketat pada babak kedua. Akan tetapi, baik Man City maupun Liverpool, gagal mengubah kedudukan di papan skor hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.
Klopp menilai para pemain Liverpool bermain apik saat melawan Man City. Akan tetapi, ia berpikir hasil akhir pertandingan mungkin akan berbeda jika tidak ada De Bruyne. Assist dan penalti De Bruyne menjadi kunci dari pertandingan Man City vs Liverpool.
BACA JUGA: Henderson Kurang Puas Man City vs Liverpool Berakhir Imbang
"Saya menyukai keseluruhan pertandingan, tetapi awalnya yang terbaik. Melawan City Anda harus menggunakan peluang Anda,” kata Klopp, menyadur dari laman resmi Liverpool, Senin (9/11/2020).
“Sepakbola yang kami mainkan pada periode ini, tidak memiliki cukup (kreativitas untuk mencetak gol). Kami mencetak gol dan setelah itu kekukuhan pertahanan agak menurun. Pembeda pertandingan ini adalah De Bruyne,” tuturnya.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)