Liverpool Amankan Poin Penuh saat Jamu West Ham, Shaqiri Puas

Djanti Virantika, Jurnalis
Senin 02 November 2020 13:18 WIB
Xherdan Shaqiri dan Diogo Jota. (Foto: Instagram/@shaqirixherdan)
Share :

LIVERPOOL – Gelandang Liverpool, Xherdan Shaqiri, tak bisa membendung rasa gembiranya karena berhasil membantu tim merebut poin penuh saat menjamu West Ham United. Rasa sukacita semakin menggelora karena Shaqiri turut ambil peran besar dalam kemenangan itu.

Liverpool memang berhasil mengakhiri dengan manis pertemuannya dengan West Ham di pekan ketujuh Liga Inggris 2020-2021. Laga yang berlangsung di Stadion Anfield, Minggu 1 November 2020 dini hari WIB itu dimenangkan tuan rumah dengan skor 2-1.

Shaqiri pun turut terlibat dalam terciptanya gol penentu kemenangan Liverpool. Ia mencatatkan namanya sebagai pencetak assist untuk gol kedua The Reds –julukan Liverpool– yang dicetak Diogo Jota pada menit ke-85.

BACA JUGA: Man United Harus Memanfaatkan Situasi Krisis Bek Liverpool

Sementara itu, satu gol lain Liverpool dicetak oleh Mohamed Salah pada menit ke-41. Dua gol ini mengubur impian West Ham untuk merebut poin, padahal sejatinya mereka sudah unggul lebih dahulu lewat aksi Pablo Fornals pada menit ke-10.

Mendapati hasil ini, Shaqiri pun memberi komentar. Ia mengaku sangat senang dapat terlibat langsung dalam terciptanya gol penentu kemenangan Liverpool tersebut.

Rasa senangnya gelandang asal Swiss itu semakin besar karena mengingat penampilannya yang tak dapat optimal belakangan ini. Shaqiri kerap kali harus absen karena beberapa faktor, termasuk soal cedera.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya