MANCHESTER – Sejumlah pemain Manchester United dikabarkan tidak menyukai sikap manajemen atas perlakukannya kepada kiper Sergio Romero. Laporan itu keluar setelah istri sang kiper mengecam manajemen yang memblokir kepindahan suaminya ke Everton.
Menjelang akhir musim lalu, pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer mengambil keputusan mengejutkan. Dia memainkan David De Gea dengan Romero untuk di pertandingan semifinal di Piala FA dan Liga Eropa.
Padahal, sebelumnya, kiper asal Argentina tersebut selalu menjadi andalan di dua kompetisi tersebut. Hasilnya, Man United tersingkir dari Paiala Eropa setelah dikalahkan Sevilla dan Chelsea di Piala FA.
Baca juga: Redknapp: Seharusnya Liverpool Gaet Kiper Man United
Romero dirumorkan akan pindah dari Old Trafford menuju Everton. Namun, Man United menuntut harga transfer sebesar 10 juta pounds atau setara Rp191 miliar, yang membuat Everton batal mendatangkan kiper asal Argentina tersebut.
Kedatangan Romero untuk meningkatkan persaingan di Everton. Pasalnya, Jordan Pickford kerap melakukan keasalahan yang disukai Carlo Ancelotti.
Namun manajemen Man United memblokir kepindahan Romero jelang penutupan jendela transfer musim panas silam. Everton pun gagal mendapatkan Romero dan Robin Olsen dengan status pinjaman dari Roma.