TURIN – Penyerang Juventus, Federico Bernardeschi, meluapkan kegembiraannya usai berhasil membawa timnya merengkuh gelar juara Liga Italia 2019-2020. Baginya, Juventus sangat pantas mendapatkan gelar juara tersebut.
Juventus memang telah memastikan diri keluar sebagai juara Liga Italia musim ini. Kepastian tersebut didapat usai klub berjuluk si Nyonya Tua itu mengalahkan Sampdoria pada pekan ke-36 Liga Italia 2019-2020.
Bermain di Allianz Stadium, Senin (27/7/2020) dini hari WIB, Juventus mampu memetik kemenangan dengan skor 2-0. Bernardeschi sendiri turut mencatatkan namanya untuk satu gol Juventus pada laga tersebut.
BACA JUGA: Juventus Satu-satunya Klub yang Juara 9 Musim Beruntun di 5 Kompetisi Elite Eropa
Tepatnya, gol dicetak penyerang asal Italia itu pada menit ke-67. Sementara itu, satu gol lainnya untuk Juventus dicetak oleh sang megabintag, yakni Cristiano Ronaldo, pada menit ke-45+7.
Dengan tiga angka tambahan dari laga kontra Sampdoria, Juventus pun total menjadi mengoleksi 83 poin. Tim asuhan Maurizio Sarri itu unggul tujuh poin atas Inter Milan yang tengah mengekor di tempat kedua.
Jarak poin itu pun dipastikan takkan bisa lagi dikejar Inter karena Liga Italia 2019-2020 hanya tinggal menyisakan dua laga saja. Poin maksimal yang bisa diraih Inter dari dua laga tersebut pun hanyalah enam poin.