Udinese vs Juventus, Terlalu Bernafsu Jadi Biang Kekalahan Bianconeri

Bagas Abdiel, Jurnalis
Jum'at 24 Juli 2020 04:17 WIB
Udinese vs Juventus (Foto: Twitter Juventus)
Share :

“Kami juga memiliki kinerja babak pertama yang bagus, tetapi kami kemasukan gol dan kami ingin menang dengan segala cara. Itulah sebabnya kami mulai terlalu tidak terorganisir dan longgar,” tambahnya.

“Keinginan kami untuk menang itulah yang menjadikannya sebagai pendekatan yang lebih berbahaya dan kami kehilangannya pada menit 93 karena kami ingin menang dengan segala cara,” lanjutnya.

Meski kalah, Juventus masih tetap berada di posisi puncak klasemen sementara Liga Italia 2019-2020. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan pun tetap berpeluang untuk meraih Scudetto jika jika setidaknya berhasil mengamankan satu kemenangan di tiga laga tersisa.

Saat ini, Juventus berjarak enam poin dari Atalanta yang menduduki peringkat kedua. Sementara pada laga berikutnya, Juventus akan menjamu Sampdoria di Stadion Allianz pada Senin 27 Juli 2020 dini hari WIB.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya