Hasil Pertandingan Liga Inggris 2019-2020, Minggu 12 Juli

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Senin 13 Juli 2020 05:44 WIB
Suasana laga Tottenham vs Arsenal. (Foto: Twitter Tottenham)
Share :

Pada pertandingan terakhir di dini hari ini, ada Bournemouth yang kedatangan tamu Leicester City. Leicester yang bermaksud mencuri tiga poin dari markas Bournemouth agar bisa mempertahankan posisi di empat besar justru kalah di laga tersebut.

Leicester bahkan dibuat hancur lebur oleh tim tuan rumah. Sebab Bournemouth mampu menghajar skuad asuhan Brendan Rodgers itu dengan skor telah 4-1. Hasil itu jelas sangat baik untuk Bournemouth yang saat ini sedang berusaha keluar dari zona degradasi.

Sementara bagi Leicester, kekalahan tersebut membuat mereka berpeluang digusur Manchester United dari posisi keempat. Hal itu dikarenakan jarak antara Man United dan Leicester hanya satu poin saja dan klub asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu belum memainkan laga pekan ke-35 mereka.

Berikut Hasil Lengkap Laga Liga Inggris Semalam:

Wolverhampton Wanderers 3-0 Everton

Aston Villa 2-0 Crystal Palace

Tottenham Hotspur 2-1 Arsenal

Bournemouth 4-1 Leicester City

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya