MADRID - Real Madrid kembali ramai dituding dibantu wasit dan Video Assistant Referee (VAR) saat menang menghadapi Athletic Bilbao. Madrid dalam lanjutan La Liga Spanyol pada Minggu, 5 Juli 2020, mempemalukan tuan rumah Athletic Bilbao di Stadion Stadion San Mames dengan skor 1-0.
Satu-satunya gol di laga tersebut dicetak Sergio Ramos melalui tendangan penalti pada menit ke-73. Penalti bermula saat Marcelo Vieira dijegal di kotak penalti Bilbao pada menit 68. Saat itu, gelandang Bilbao Dani Garcia terlihat terlibat kontak dengan fullback asal Brasil tersebut.
Wasit awalnya tidak menganggap itu penalti. Namun, keputusan wasit berubah usai melihat VAR. Ramos yang mengambil penalti, sukses menjebol gawang tuan rumah pada menit 73.
Pada menit lainnya, Ramos terekam kamera menginjak pemain Bilbao di kotak penalti Madrid. Meski begitu, wasit tidak menyatakan penalti, bahkan tidak berkonsultasi dengan VAR.
Kemenangan Madrid memperlebar jarak mereka dengan Barcelona yang berada di bawahnya dengan seslisih 4 poin. Dalam laga sebelumnya, Madrid sukses menang dari Getafe berkat gol tunggal Ramos. Gol juga dicetak melalui titik putih.
Baca juga: Barcelona Tegaskan Belum Nyerah Kejar Madrid di Klasemen La Liga Spanyol 2019-2020
Baca juga: Athletic Bilbao vs Madrid, Muniain Soroti Kinerja VAR
Usai laga Bilbao vs Madrid, Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, menduga ada keberpihakan keputusan wasit atas kemenangan Madrid. Bartomeu memang tidak menyebut Madrid dalam pernyataannya. Namun, Bartomeu mengaku dia menonton laga Bilbao versus Madrid.
“Saya kecewa karena kita memiliki liga terbaik di dunia, tapi VAR setelah (kompetisi terhenti akibat) virus corona tidak adil," katanya.
"Itu (VAR) telah mengubah hasil beberapa pertandingan dan selalu menguntungkan tim yang sama," lanjut dia.
Sementara Ramos secara tegas mengatakan kemenangan klubnya bukan karena faktor wasit. Dia meminta kepada pihak yang mencurigai raihan bagus timnya dalam beberapa pertandingan untuk intropeksi diri.
"Kami tidak akan menjuarai liga dibantu wasit dan jika kami kalah pun, itu juga bukan karena wasit," kata Sergio Ramos mengutip ESPN.
Pelatih Madrid, Zinedine Zidane juga kesal dengan tudingan wasit membantu timnya memenangi laga.
"Saya bosan mendengarnya. Seolah-olah kami hanya memenangi pertandingan karena wasit," ujar Zidane.
Pada Mei 2020 seorang mantan wasit Eduardo Iturralde Gonzalez, mengklaim mayoritas wasit di Spanyol mendukung Real Madrid. Gonzalez merupakan wasit yang penah memimpin 291 pertandingan dalam 17 musim La Liga Spanyol. Dia sudah tiga kali memimpin El Clasico antara Madrid melawan Barcelona.