Berpotensi Jadi Penghuni Abadi Bangku Cadangan, Braithwaite Dapat Dukungan dari Rivaldo

Ezha Herdanu, Jurnalis
Selasa 26 Mei 2020 07:45 WIB
Martin Braithwaite (Foto: Twitter @MartinBraith)
Share :

BARCELONA – Legenda Barcelona, Rivaldo, memberikan dukungan kepada salah satu penyerang yang dimiliki oleh eks klubnya itu, yakni Martin Martin Braithwaite. Rivaldo berpesan agar Braithwaite tak pantang menyerah, meski berpotensi hanya jadi penghangat bangku cadangan Barca saja.

Braithwaite sendiri resmi dipinang Barca pada Februari lalu di luar bursa transfer resmi. Badan Liga Spanyol memberikan keringanan kepada Barca merekrut Braithwaite, lantaran tengah mengalami krisis pada lini serang mereka menyusul cedera yang diderita Luis Suarez dan Ousmane Dembele.

Namun harapan Braithwaite bisa unjuk gigi bersama Barca harus tertunda lantaran Liga Spanyol 2019-2020 terpaksa ditangguhkan demi memutuskan rantai penyebaran virus Corona (Covid-19). Situasi itu memberikan waktu lebih untuk Suarez memulihkan cedera sebelum Liga Spanyol 2019-2020 kembali bergulir pada bulan depan.

Baca Juga: Neymar Jr Bukan Prioritas Transfer Barcelona

Dengan kembalinya Suarez, banyak yang memprediksi bahwa Braithwaite hanya bakal menjadi penghuni abadi bangku cadangan Barca. Rivaldo tahu betul situasi yang dialami oleh Braithwaite. Maka dari itu ia pun pesan penyemangat kepada Braithwaite.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya