Lazio Optimis Tempel Juventus hingga Akhir Musim

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Selasa 21 April 2020 07:06 WIB
Lazio siap tempel Juventus hingga akhir musim (Foto: Lazio)
Share :

ROMA – Persaingan di papan atas klasemen Liga Italia 2019-2020 antara Juventus dengan Lazio berlangsung ketat. Hingga dihentikan pada pekan ke-26 Maret lalu, kedua kesebelasan hanya dipisahkan jarak satu angka saja di posisi teratas. Persaingan kedua klub diharapkan terus berlangsung hingga akhir musim.

Jalannya Liga Italia 2019-2020 memang sulit ditebak sejak awal musim. Juventus selaku juara bertahan masih dijagokan untuk mempertahankan scudetto. Namun, pergantian di kursi pelatih dari Massimiliano Allegri ke Maurizio Sarri diyakini membuat Si Nyonya Tua tak lagi dominan seperti musim lalu.

Baca juga: Jubir Lazio: Liga Italia 2019-2020 Harus Dilanjutkan

Soal pesaing, Inter Milan digadang-gadang bakal memberi perlawanan ketat bagi Juventus. Sebab, Antonio Conte kini bertugas sebagai juru taktik I Nerazzurri. Pria kelahiran Lecce itu adalah perintis dominasi Bianconeri di Serie A sejak 2011-2012.

Akan tetapi, Inter Milan justru tengah tercecer di peringkat tiga klasemen. Posisi kedua malah ditempati Lazio yang sama sekali di luar perkiraan. Bek Gli Aquilotti, Francesco Acerbi, menyebut hasil impresif itu merupakan buah kerja sama tim. Ia yakin kesebelasannya akan terus menempel Juventus hingga akhir musim.

“Tentu saja kami bisa. Kami sudah memenangi banyak pertandingan, bahkan melawan Inter Milan dan Juventus. Di waktu yang sulit, kami tetap bisa mengeluarkan performa terbaik. Grup ini tidak pernah terpecah,” ujar Francesco Acerbi, mengutip dari Football Italia, Selasa (21/4/2020).

“Semua orang bekerja keras. Semoga saja kami bisa terus seperti ini. Akan tetapi, mentalitas ini akan dipertahankan Lazio hingga akhir Liga Italia 2019-2020,” pungkas pemain belakang berusia 33 tahun asal Italia tersebut.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya