Ajang Piala Gubernur Jatim 2020 sendiri diketahui diikuti oleh delapan klub. Selain Persebaya, Persik, Madura, dan Bhayangkara, ada empat tim lain yang juga siap mentas di turnamen tersebut, yakni Arema FC, Persija Jakarta, Sabah FA, dan Persela Lamongan. Sabah FA, Persija, serta Bhayangkara pun bertindak sebagai tim undangan di ajang ini.
Kedelapan tim dibagi dalam dua grup, yakni A dan B. Grup A dihuni oleh Persebaya, Persik, Madura United, dan Bhayangkara. Sementara itu, Grup B diisi oleh Arema, Persija, Persela, dan Sabah FC. Seluruh laga di Grup A akan digelar di Stadion Gelora Bangkalan, sementara semua laga di Grup B bakal berlangsung di Stadion Kanjuruhan.
(Ramdani Bur)