Jika Lampard Jadi Pelatih, Legenda Minta Pendukung Chelsea Bersabar

Ezha Herdanu, Jurnalis
Kamis 20 Juni 2019 02:02 WIB
Frank Lampard (Foto: Zimbio)
Share :

Harris pun menyadari betul bahwa Lampard merupakan salah satu sosok pelatih muda yang bertalenta. Namun, Harris pesimis ia bisa langsung menyetel dengan persaingan di Liga Inggris. Maka dari itu, Harris pun menutut agar fans Chelsea bersabar, jika nanti tim kesayangannya mereka dibesut oleh Lampard.

“Jika anda melihat manajer-manajer top yang pernah berkarir di Stamford Bridge, saya rasa jarang ada yang bertahan lebih dari dua tahun. Namun jika Frank memutuskan datang ke sana, saya rasa situasinya akan berbeda sedikit,” jelas Harris, seperti disadur dari Metro, Kamis (20/6/2019).

Baca Juga: Lampard Pilihan Tepat, tapi Tak Akan Bawa Chelsea Juara

“Klub mungkin akan memberikannya cukup waktu, terutama jika embargo transfer ini jadi terlaksana. Namun pertanyaannya adalah apakah para pendukung Chelsea akan senang jika dalam dua atau tiga tahun terakhir, Frank mengorbitkan pemain muda di dalam timnya,” tuntasnya.

(Mochamad Rezhatama Herdanu)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya