Solskjaer: Lionel Messi Pemain Hebat, tetapi Bisa Dihentikan

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Rabu 10 April 2019 01:14 WIB
Penyerang Barcelona Lionel Messi (Foto: Laman resmi UEFA)
Share :

MANCHESTER – Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, memuji kinerja Lionel Messi di Barcelona jelang pertemuan kedua tim di leg pertama Perempatfinal Liga Champions 2018-2019, Kamis 11 April dini hari WIB. Namun, ia tidak mau Setan Merah hanya berfokus kepada La Pulga seorang.

Lionel Messi kini menyandang status sebagai top skor sementara Liga Champions 2018-2019 dengan delapan gol. Pemain asal Argentina itu juga menginspirasi kemenangan 5-1 timnya atas Olympique Lyon pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019 tiga pekan lalu.

Solskjaer mengatakan, Lionel Messi adalah seorang pesepakbola fantastis yang akan menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa. Namun, sepakbola adalah soal 11 lawan 11 sehingga Paul Pogba dan kawan-kawan tidak boleh hanya terpaku padanya.

(Baca juga: Solskjaer Ingin Man United Naik Level saat Jumpa Barcelona)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya