Gagal Pertahankan Ronaldo, Alasan Zidane Tinggalkan Madrid

Ramdani Bur, Jurnalis
Senin 14 Januari 2019 11:51 WIB
Zidane dan Ronaldo buat kolaborasi sempurna di Madrid. (Foto: REUTERS/Sergio Perez)
Share :

BACA JUGA: Ronaldo dan Zidane Bertemu di Dubai, Reuni di Juventus?

Secara usia, Ronaldo empat tahun lebih tua ketimbang Bale. Karena itu, The Welsh Wizard –julukan Bale– dinilai Perez masih bisa lebih didayagunakan ketimbang Ronaldo. Keinginan Perez rupanya juga tidak sejalan dengan Zidane.

Zidane memilih mempertahankan Ronaldo, namun Perez berniat menjual penyerang asal Portugal tersebut. Karena itulah, per 30 Mei 2018 Zidane memutuskan undur diri dari Madrid. Satu setengah bulan atau pada pertengahan Juli 2018, giliran Ronaldo yang angkat kaki dari Santiago Bernabeu untuk bergabung bersama Juventus.

“Zidane ingin mempertahankan Cristiano (Ronaldo) dan menjual Bale. Namun, Perez berbeda pendapat dengan Zidane. Zidane ingin mendatangkan beberapa pemain, serta menjual beberapa pemain. Namun, permintaan itu tidak dikabulkan Perez, sehingga Zidane memutuskan pergi. Bisa dibilang, itu keputusan yang tepat,” kata Calderon mengutip dari AS, Senin (14/1/2019).

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya