Mesut Ozil Resmi Pensiun dari Timnas Jerman

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Senin 23 Juli 2018 02:10 WIB
Mesut Ozil umumkan pensiun dari Timnas Jerman. (Foto: AFP)
Share :

LONDON – Gelandang Arsenal, Mesut Ozil, mengumumkan sebuah pernyataan yang cukup menggemparkan dunia sepakbola. Bagaimana tidak, pemain yang baru berusia 29 tahun itu memutuskan untuk pensiun dari dunia sepakbola Internasional atau yang berarti tidak akan membela Tim Nasional (Timnas) Jerman lagi.

Sejak Jerman gagal lolos dari babak grup Piala Dunia 2018, Ozil adalah salah satu pemain Der Panzer –julukan Timnas Jerman– yang paling sering dikritik oleh awak media, apalagi dari wartawan Jerman. Kegagalan Jerman di kompetisi sepakbola empat tahunan itu memang menjadi suatu prestasi yang memalukan bagi Ozil dan kawan-kawan. Terlebih lagi mereka memegang status sebagai juara bertahan Piala Dunia.

Tak hanya dikritik karena gagal di Piala Dunia 2018 saja, Ozil juga mendapatkan kritikan yang keras dari media Jerman karena sempat melakukan pertemuan dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan. Sebagaimana diketahui, pada Mei 2018 lalu Ozil dan Ilkay Gundogan (Manchester City) memang bertemu dengan Erdogan di London. Para media Jerman itu menganggap ada unsur politik dari pertemuan serta foto kebersamaan Ozil dengan Erdogan tersebut.

Akan tetapi, Ozil sudah menegaskan bahwa pertemuan dengan Erdogan tidak memiliki unsur politik sama sekali. Bertemunya dengan Erdogan hanya sebagai tanda kehormatan kepada Erdogan karena menjadi Presiden negara tempat keluarga Ozil berasal.

Dalam surat pernyataan yang disampaikan Ozil di media sosial pribadinya, mantan pemain Real Madrid itu juga geram dengan media Jerman yang selalu membawa garis keturunan Turkinya untuk menyerangnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya