Persiba Kandaskan Perjuangan Madura United 2-1

Leonardus Selwyn Kangsaputra, Jurnalis
Rabu 28 Februari 2018 18:51 WIB
Persiba Balikpapan (Foto: Media Persiba)
Share :

BALIKPAPAN – Persiba Balikpapan sukses meraih kemenangan dengan skor 2-1 saat berhadapan dengan Madura United, di Stadion Batakan, Balikpapan pada babak kualifikasi Grup B Piala Gubenur Kaltim 2018, Rabu (18/2/2018).

Madura United tampil menakjubkan dengan berbagai peluang yang berhasil diciptakannya ketika permainan baru berusia empat menit. Imam Bagus berhasil merangsek menuju kotak penalti sebelum melepaskan tembakan keras menggunakan kaki kanannya. Namun dengan mudah bola tersebut dihalau oleh kiper Persiba Balikpapan.

Tak tinggal diam Persiba mencoba membalas serangan, namun nahas serangan Ikhfanul Alam masih mampu diamankan dengan mudah oleh kiper Madura United. Selang beberapa menit kemudian Imam Bagus kembali bergerilya dengan merangsek menuju kotak penalty Persiba, namun usahanya harus kandas ditangan Barep.

Terus mendapat tekanan dari Madura United, Persiba mencoba peruntungan dengan membangun serangan pada menit ke-38. Namun, usaha Persiba harus kandas lantaran laskar Sape Kerab berhasil melakukan perlawanan dengan serangan tajam Slamet Nurcahyo. Pemain bernomor 10 tersebut hampir saja menjebol gawang persiba untuk kesekian kalinya.

Memasuki babak kedua kedua tim sama-sama meningkatkan tensi permainan mereka. Beberapa kali Persiba melakukan serangan cepat yang langsung menusuk lini pertahanan Madura United. Beberapa kali Satriatama melakukan penyelamatan gemilang untuk menjaga gawangnya agar terhindar dari gol.

GOOLL!! Madura United berhasil memecah kebuntuan pada menit 54. Slamet Nurcahyo sukses membobol gawang Barep setelah menerima umpan lambung dari rekan setimnya. Dengan sigap Nurcahyo langsung melepaskan sundulan keras tepat ke gawang Persiba.

Persiba sukses melakukan perlawanan dengan mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-61. Tembakkan keras Beni Oktavianto sukses mendarat dengan mulus ke sisi atas gawang. Kedudukan berubah imbang menjadi 1-1.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya