JOSE Mourinho, Josep Guardiola dan Zinedine Zidane merupakan tiga pelatih jenius. Selama berkarier sebagai pelatih, banyak trofi yang dipersembahkan bagi klub yang mereka tangani.
Namun, jika ditelisik lebih dalam, tiga pelatih di atas masih memiliki kekurangan perihal menjuarai kompetisi antaklub Eropa (Liga Champions, Liga Eropa dan Piala Super Eropa).
Mou –sapaan akrab Mourinho– belum mampu membawa tim yang ditangani menjadi kampiun Piala Super Eropa. Sementara Guardiola dan Zidane belum berkesempatan menangani sebuah tim di Liga Eropa, sehingga gagal meraih trofi tersebut.
Ternyata, tiga pelatih di atas masih kalah dari sosok juru taktik legendaris asal Italia, Giovanni Trapattoni. Pria yang kini berusia 78 tahun menjadi satu-satunya pelatih yang meraih trofi di empat kompetisi antarklub Eropa (Liga Champions, Liga Eropa (dulu Piala UEFA), Piala Super Eropa dan Piala Winner).