Sturridge Senang Bantu Chelsea Gusur Arsenal

Fitra Iskandar, Jurnalis
Selasa 26 April 2011 16:50 WIB
Daniel Sturridge.(foto:Reuters)
Share :

LONDON – Ada kebahagiaan lain di dada Daniel Sturridge saat menjebol gawang Arsenal, Minggu lalu. Gol Sturridge bukan hanya membawa kemenangan bergengsi bagi Bolton, namun juga mencegah Arsenal menggeser posisi Chelsea.

Sturridge mencetak gol pembuka di babak pertama melalui aksi headingnya.Meski sempat disamakan Robin van Persie, Bolton akhirnya keluar sebagai pemenang lewat gol Tamir Cohen di menit 90.

“Saya kira teman-teman di Chelsea sedikit diuntungkan, saya yakin saya akan dikirimi oleh mereka pesan singkat,” kata Sturridge seperti dikutip Tribalfootball, Selasa (26/4/2011).

“Saya kira hasil ini membuat kompetisi dua tim. Perebutan gelar ini antara Chelsea dan Manchester United, sekarang. Masih ada empat pertandingan lagi, tapi saya berharap Chelsea yang meraih gelar,” tambah pemain pinjaman dari Chelsea ini.

Sturridge yang baru dipinjamkan Chelsea musim ini tampil apik bersama Bolton. Tampil sembilan kali musim ini, pemain 21 tahun ini telah mencetak tujuh gol.Jika musim depan dia kembali ke Stamford Bridge Sturridge harus bersaing dengan Didier Drogba, Fernando Torres dan Anelka.

“Saat ini saya senang membantu Bolton, tapi bisa membantu klub saya (Chelsea) akan lebih menyenangkan,” ungkapnya.

Sturridge dipinjamkan ke Bolton pada Januari menyusul kedatangan Fernando Torres ke skuad Ancelotti. Torres sendiri sempat kesulitan terbukti baru di pertandingan ke 14 bersama Chelsea, striker Spanyol baru mencetak satu gol.

”Saya senang melihat Torres bisa mencetak gol pertamanya,” jawab Sturridge saat disinggung mengenai performa Torres.

(Fitra Iskandar)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya