Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Jelang Manch.City vs Chelsea

"Yaya Toure Ancaman Bagi Chelsea"

Muhammad Indra Nugraha , Jurnalis-Minggu, 24 Februari 2013 |16:12 WIB
Yaya Toure. (Foto: Daylife)
A
A
A

LONDON - Chelsea bakal melakoni laga krusial dengan bertandang ke Manchester City dalam laga lanjutan Premier League, Minggu (24/2/2013) WIB. Pemain The Blues, John Obi Mikel pun menilai Yaya Toure sebagai ancaman serius timnya.

Mikel melihat peran Yaya Toure cukup besar bagi The Citizens pada musim ini. Di mana posisi adik kandung dari Kolo Toure tersebut sangat mengancam barisan belakang para lawannya.

“Yaya Toure kerap menjadi pemain kunci bagi Manchester City. Terlebih, di saat dirinya bermain lebih sedikit ke depan dan tak sedang dalam perannya bertahan,” ungkap Mikel pada situs resmi klub.

“Saat dirinya berada di depan, maka itu adalah saat yang berbahaya. Saya cukup terkejut kala dia tak sering bermain di posisi tersebut. Namun, saat posisi mereka sulit, maka Mancini akan memintanya maju,” sambungnya.

Meski begitu, Mikel mengaku siap menjaga segala gerak-gerik dari Yaya Toure. Selain Yaya Toure, Mikel pun meminta rekan-rekan setimnya untuk mewaspadai Carlos Tevez dan Sergio Aguero di lini depan..

"Dia selalu menjadi sebuah ancaman, begitu pun dengan keseluruhan tim. Anda harus melihat pada Tevez dan Aguero, yang selalu membahayakan dalam menyerang, mereka adalah tim bagus," pungkasnya.

Tak ingin ketinggalan berita sepakbola? Follow @bola_okezone

(Muhammad Indra Nugraha)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement