JAKARTA – Persiapan matang terus dilakukan Timnas Futsal Indonesia menjelang gelaran bergengsi Piala Asia Futsal 2026 yang akan dihelat di Tanah Air. Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto secara resmi telah memanggil 19 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) yang dijadwalkan mulai merapat ke Jakarta pada 5 Januari 2026.
Namun, kejutan muncul dalam daftar panggil tersebut. Nama pivot andalan, Evan Soumilena, tidak terlihat dalam daftar shortlist utama. Meski begitu, Hector Souto menegaskan pemain yang belum dipanggil kali ini tetap masuk dalam pantauan dengan status standby.
“Para pemain yang berada dalam long-list namun belum bergabung di TC kali ini tetap merupakan bagian vital dari kerangka tim. Mereka diposisikan dalam status siap panggil untuk memastikan kedalaman skuad tetap terjaga,” ungkap Hector Souto.
Dari 19 pemain yang mengikuti TC, nantinya hanya akan dipilih 14 pemain terbaik untuk masuk ke dalam skuad final Merah Putih.
Dalam daftar 19 pemain yang dipanggil, nama-nama langganan seperti Muhammad Albagir, Rio Pangestu, hingga Syauqi Saud masih menjadi tulang punggung tim. Klub Bintang Timur Surabaya menyumbang pemain terbanyak, diikuti oleh Pangsuma FC dan Black Steel FC Papua.
Kekuatan ini diharapkan mampu membawa Timnas Futsal Indonesia melaju jauh, mengingat status Indonesia sebagai tuan rumah otomatis. Timnas Futsal Indonesia tergabung di Grup A dan akan bersaing ketat dengan Korea Selatan, Kirgistan, serta Irak.
Seluruh pertandingan Skuad Garuda akan dipusatkan di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, sementara Jakarta International Velodrome akan bertindak sebagai venue pendukung. Hanya juara dan runner-up grup yang berhak mengamankan tiket ke babak perempatfinal.