Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Timnas Putri Indonesia vs Timnas Putri Singapura di SEA Games 2025: Garuda Pertiwi Menang Comeback 3-1!

Djanti Virantika , Jurnalis-Minggu, 07 Desember 2025 |17:56 WIB
Hasil Timnas Putri Indonesia vs Timnas Putri Singapura di SEA Games 2025: Garuda Pertiwi Menang Comeback 3-1!
Timnas Putri Indonesia kala berlaga. (Foto: PSSI)
A
A
A

Babak Kedua

Claudia Scheunemann

Sejumlah pergantian pemain dilakukan Akira Higashiyama di awal babak kedua. Salah satunya dengan memasukkan Sheva Imut.

Timnas Putri Indonesia pun bekerja lebih apik. Pada menit ke-55, Isa Warps bahkan nyaris bawa Garuda Pertiwi balik unggul. Sudah berada di depan gawang, Isa menyia-nyiakan kesempatan emas yang ada karena tendangannya masih bisa dihalau kiper lawan.

Terus buntu untuk cetak gol, Akira Higashiyama memasukkan sang mesin gol Garuda Pertiwi, Scheunemann. Kehadirannya langsung bawa dampak ke permainan. Pada menit ke-62, dia cetak gol usai menyambut umpan dari Roshidlah Siti. Garuda Pertiwi balik unggul 2-1.

Setelah itu, beberapa kali Timnas Putri Indonesia punya peluang emas untuk cetak gol namun gagal berbuah manis.

Tetapi, jelang akhir laga, Al Mabruroh Aulia sukses tambah keunggulan Timnas Putri Indonesia. Dia cetak gol di masa injury time yang membawa Garuda Pertiwi menutup laga dengan kemenangan 3-1.

Berikut Daftar Susunan Pemain Timnas Putri Indonesia vs Timnas Putri Singapura:

Timnas Putri Indonesia: De Rouw Iris Joska, Yumanda Gea, Nahon Emily Julia Frederica, De Zeeuw Felicia Victoria, Oktaviani Reva, Muzdalifah Zahra, Isa Warps Guusje, Nurrohmah Rosdilah Siti, Riski Vivi Oktavina, Awi Marsela Yuliana

Cadangan: Rumbewas Remini Chere Elisabeth, Firyal Jazlyn Kayla, Nori Nafeeza Ayasha, Claudia Scheunemann, Furyzcha Sheva Imut, Anggraini Ayunda Dwi, Safira Ika Putri, Meisyaroh Ajeng Sri, Desrina Shesilia Puti, Al Mabruroh Aulia, Arumy Alleana Ayu

Timnas Putri Singapura: Nur Izairida Shakira Binte Muamad Zaini, Siti Rosnani Binte Azman, Nur Syazwani Binte Mohammad Ruzi, Nur Umairah Binte Mohd Hamdan, Nurhidayu Binte Naszri, Tan Danelle Li Ern, Chang Cara Ming Yan, Nur Saarah Zurisqha Binte Zulkepli, Shaniyah Qasimah Binte Zamri Abdullah, Chu Dorcas, Nur Farhanah Binte Ruhaizat

Cadangan: Seri Nurinsyirah Binte Indra Sharen, Irsalina Binter Irwan, Lim Li Xian, Sitianiwati Binte Rosielin, Koh Chloe Ke Ying, Nur Ruadahah Binte Kamis, Lamasan Chantale Rose Koh, Yasmine Binte Zaharin, Sharifah Nur Amanina Binte Syed Mohamad Shahab, Pang Yen Ping Angelyn, Nurul Unaisah Binti Suhaimi Bajarai, Tan Elizabeth Yip Zhen

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement