
Meski begitu, Timnas Indonesia tetap optimistis menatap babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Kiper andalan skuad Garuda, Emil Auder, bahkan sangat antusias menatap putaran keempat.
Menurutnya, laga ini akan menjadi kesempatan Timnas Indonesia membuktikan diri pantas dapat tampil di Piala Dunia 2026. Dia pun berjanji memberikan penampilan terbaik.
"Kami memiliki fase yang sangat penting di bulan Oktober. Kami bukan favorit, tetapi akan menarik untuk mencoba mengamankan tempat di Piala Dunia, yang akan menjadi momen bersejarah," kata Emil Audero, dilansir dari laman Cremonese, Selasa (23/9/2025).
"Kami menjalani dua pertandingan yang positif, tetapi secara logistik, tidak mudah untuk fokus pada satu lingkungan terlebih dahulu, lalu lingkungan lain dalam waktu beberapa jam," kata Emil.
"Namun, ketika Anda berhasil, Anda mendapatkan kembali kemampuan untuk mengelola situasi ini, dan tekanan mental juga berkurang," tambahnya.
Dengan kondisi di atas, menarik menantikan laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi. Akankah kemenangan diraih?
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia:
Kamis, 9 Oktober 2025 Pukul 00.15 WIB – Live di RCTI
(Djanti Virantika)