Disinyalir, pemain yang paling telat gabung skuad Timnas Indonesia adalah Jay Idzes, Maarten Paes, Kevin Diks dan Ragnar Oratmangoen. Sebab, mereka masih melakoni pertandingan semalam.
Hal itu berarti, para pemain Timnas Indonesia baru lengkap pada Selasa 18 Maret 2025, atau dua hari sebelum pertandingan. Mepetnya persiapan diharapkan tidak menjadi kendala bagi Timnas Indonesia.
Patrick Kluivert mengincar satu angka dalam lawatannya ke Negeri Kanguru. Jadi, sanggup merelisasikannya, Timnas Indonesia?
Ernando Ari, Nadeo Argawinata, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Ricky Kambuaya, Septian Bagaskara, Hokky Caraka, Ramadhan Sananta, Thom Haye, Rafael Struick, Justin Hubner, Marselino Ferdinan, Nathan Tjoe A-On, Ole Romeny, Ivar Jenner, Sandy Walsh dan Jordi Amat.
(Ramdani Bur)