Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ambil Sumpah WNI 8 Februari 2025, Ole Romeny Makin Tak Sabar Bela Timnas Indonesia

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 29 Januari 2025 |23:11 WIB
Ambil Sumpah WNI 8 Februari 2025, Ole Romeny Makin Tak Sabar Bela Timnas Indonesia
Pemain Oxford United, Ole Romeny. (Foto: Instagram/oufcofficial)
A
A
A

2. Merasa Terhormat

Kendati masih proses, Romeny merasa terhormat karena bisa menjadi bagian dari Skuad Garuda. Pasalnya, Indonesia merupakan negara yang besar dan memiliki fans yang sangat fanatik sepak bola dan selalu mendukung penuh Timnas Indonesia.

“Menjadi pemain internasional adalah sebuah kehormatan besar, terutama untuk Indonesia. Ini adalah negara yang sangat besar dan sepak bola di sana juga sangat besar,” ujar dia.

Ole Romeny debut di laga Stoke City vs Oxford United
Ole Romeny debut di laga Stoke City vs Oxford United

"Saya sudah pernah ke sana dan melihat sendiri betapa luar biasanya atmosfernya. Saya menonton pertandingan, dan saya tidak sabar untuk berada di lapangan dan merasakannya langsung,” lanjut Romeny.

Proses naturalisasi Romeny memang sengaja dikebut karena dia ditargetkan untuk bisa debut pada bulan Maret 2025 mendatang. Sebab, Timnas Indonesia akan menghadapi Australia dan Bahrain dalam lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement