Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Warganet Serukan Shin Tae-yong Dipecat Usai Timnas Indonesia Disikat Jepang 0-4, Singgung Eliano Reijnders

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Sabtu, 16 November 2024 |06:04 WIB
Warganet Serukan Shin Tae-yong Dipecat Usai Timnas Indonesia Disikat Jepang 0-4, Singgung Eliano Reijnders
Warganet menyerukan Shin Tae-yong dipecat atau mundur usai Timnas Indonesia disikat Timnas Jepang 0-4 (Foto: MPI/Aldhi Chandra Setiawan)
A
A
A

"Eliano tidak dimainkan dan Elkan Baggott tidak dipanggil, malah Rafael Struick dan Nathan Tjoe-A-On main jelek tidak cepat diganti, STY sudah empat tahun dikontrak PSSI tidak bisa bahasa Indonesia dan Inggris, bagaimana lancar kasih instruksi?" kritik netizen lainnya.

"Eliano Reijnders harus main lawan Arab, El Klemer (Rafael Struick) dan Ragnar Oratmangoen harus dicadangkan dulu lawan Arab," tulis netizen lainnya.

Timnas Indonesia vs Timnas Jepang (Foto: MPI/Aldhi Chandra Setiawan)

Patut dinanti seperti apa respons Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong terhadap kritik tersebut. Pria berusia 54 tahun itu diharapkan bisa membawa Tim Merah Putih lebih baik saat melawan Arab Saudi.

Duel Timnas Indonesia vs Timnas Arab Saudi itu akan kembali dimainkan di SUGBK. Jay Idzes dan kawan-kawan akan menghadapi tamunya pada Selasa 19 November 2024 pukul 19.00 WIB.

(Wikanto Arungbudoyo)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement