Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

SPECIAL REPORT: Menanti Pemain Keturunan Tambahan Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Ramdani Bur , Jurnalis-Sabtu, 20 Juli 2024 |06:49 WIB
SPECIAL REPORT: Menanti Pemain Keturunan Tambahan Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Timnas Indonesia wajib diperkuat pemain keturunan tambahan demi bersaing di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Foto: Okezone)
A
A
A

Opsi Lain

Selain dua nama di atas, ada banyak pemain diaspora yang tersebar di berbagai penjuru dunia. Namun, tetap paling banyak berasal dari daratan Belanda.

Mees Hilgers bisa melengkapi kepingan puzzle di lini pertahanan Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@meeshilgers)

(Mees Hilgers bisa melengkapi kepingan puzzle di lini pertahanan Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/@meeshilgers)

Nama bek FC Twente, Mees Hilgers, dapat dijadikan pilihan. Kualitas Mees Hilgers tidak kaleng-kaleng. Berusia 22 tahun, Mees Hilgers muncul sebagai bek andalan FC Twente, klub yang finis ketiga di Liga 1 Belanda 2023-2024.

Ibu Mees Hilgers diketahui memiliki darah Indonesia. Sang ibu sering kali pulang ke kampung halamannya di Manado, Sulawesi Selatan. Jika Mees Hilgers gabung bak kepingan puzzle terakhir di lini belakang Timnas Indonesia.

Mees Hilgers dapat membentuk trio Tangguh bersama Jay Idzes dan Justin Hubner. Jay Idzes merupakan bek andalan Venezia FC yang masuk radar Torino di bursa transfer musim panas 2024. Sementara itu, Justin Hubner sedang mengintip peluang menembus skuad utama Wolverhampton Wanderers yang main di Premier League.

Jairo Riedewald yang saat ini berstatus tanpa klub juga dapat didekati PSSI. Secara pengalaman, Jairo Riedewald jadi yang paling oke jika nantinya benar gabung Timnas Indonesia. Gelandang 27 tahun ini dalam tujuh tahun terakhir berkarier di Premier League bersama Crystal Palace.

Jairo Riedewald dapat memperkuat lini tengah Timnas Indonesia. (Foto: REUTERS)

(Jairo Riedewald dapat memperkuat lini tengah Timnas Indonesia. (Foto: REUTERS)

Sebelum gabung Crystal Palace, Jairo Riedewald juga memperkuat klub papan atas Liga Belanda, Ajax Amsterdam. Ia bahkan membantu Ajax Amsterdam juara Liga 1 Belanda 2013-2014.

Pemain yang satu ini dapat diberdayakan sebagai gelandang sentral, berduet dengan Thom Haye. Ketika Thom Haye bertugas sebagai katalisator permainan tim, Jairo Riedewald dapat muncul sebagai penjegal serangan lawan.

Bantuan dari Timnas Indonesia U-19

Manajer Timnas Indonesia U-19, Ahmad Zaki Iskandar, mengatakan PSSI bakal memproses naturalisasi tiga pemain diaspora, yakni Mauresmo Hinoke (Dordrecht U-21), Dion Markx (NEC Nijmegen U-21), dan Tim Geypens (FC Emmen). Tiga pemain ini terpilih setelah tampil apik saat menjalani trial bersama Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2024.

"Itu ada Tim (Geypens) lalu (Mauresmo) Hinoke dan Dion (Markx). Itu tiga posisi berbeda yang direkomendasikan (untuk dinaturalisasi)," kata Ahmad Zaki Iskandar di Jakarta, Rabu (10/7/2024).

Meski baru berusia 18 atau 19 tahun, pemain-pemain di atas memiliki kualitas. Mauresmo Hinoke dapat membantu lini serang Timnas Indonesia senior. Masih hangat dalam ingatan ketika Mauresmo Hinoke mengacak-acak pertahanan Timnas Jepang U-19 di Toulon Cup 2024.

Sementara itu, Kehadiran Tim Geypens memberikan warna tersendiri bagi permainan Timnas Indonesia U-19. Tim Geypens akan menamah persaingan di sektor fullback atau wing back kiri Timnas Indonesia yang sebelumnya telah diisi Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On dan Pratama Arhan.

Tim Geypens saat membela Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2024. (Foto: Instagram)

(Tim Geypens saat membela Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2024. (Foto: Instagram/timgeypens)

Bagaimana dengan Dion Markx? Mempunyai tinggi badan menjulang mencapai 188 sentimeter, membuat Timnas Indonesia tak perlu takut lagi kalah duel dalam bola-bola udara. Sekalipun Shin Tae-yong enggan memanggil Elkan Baggott lagi, Dion Markx dapat dipilih untuk mengisi lini pertahanan Timnas Indonesia.

Menarik menanti siapa saja pemain diaspora yang merapat ke Timnas Indonesia sebelum babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dimulai pada September 2024. Apakah hanya nama-nama di atas yang bergabung, atau ada nama lain?

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement