MUNICH – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Prancis, Didier Deschamps mengakui pasukannya bermain buruk saat dipulangkan Spanyol di semifinal Euro 2024. Deschamps melihat Prancis tampil tak sesuai keinginannya saat kalah 1-2 dari Spanyol.
Bermain di Allianz Arena, Munich, Jerman, Rabu (10/7/2024) dini hari WIB, Les Bleus -julukan Timnas Prancis- memulai pertandingan dengan sangat apik. Mereka mampu unggul lebih dulu pada menit delapan lewat tandukan Randal Kolo Muani yang menyambar umpan manis Kylian Mbappe.
Sayangnya, Prancis lengah di pertengahan babak pertama. Alhasil, La Furia Roja -julukan Timnas Spanyol- mampu membalikkan keadaan dalam lima menit saja yakni lewat dua gol yang masing-masing dicetak Lamine Yamal pada menit 21 dan Dani Olmo pada menit 25.
Deschamps pun mengakui bahwa N’Golo Kante dan kolega memang bermain kurang apik sehingga dikalahkan oleh Spanyol. Terlebih lagi, anak buahnya tak bermain sesuai dengan strategi yang diinginkannya yakni bermain dengan aliran bola yang lebih vertikal.
"Kami mampu membuka skor, itu hebat. Namun, Spanyol menguasai permainan lebih baik dari kami,” kata Deschamps dilansir dari laman resmi UEFA, Rabu (10/7/2024).
“Kami tidak tampil dengan baik, kami tidak bermain vertikal seperti yang saya inginkan. Kami terus menekan hingga akhir,” tambahnya.