Bukan hanya itu, meski logo mereka terdiri atas warna merah, putih, dan biru, FC Dallas lebih sering menggunakan perpaduan merah dan putih sebagai warna jersey home mereka. Tercatat, pada kurun waktu 2005 hingga 2013, jersey utama tim berjuluk Red Stripes ini adalah merah putih.
Karena merah putih merupakan warna kebesaran tim, maka sudah selayaknya atribut yang dikenakan suporter juga bernuansa merah putih. Salah satunya adalah dengan bendera merah putih yang berkibar di tribun stadion.
Salah satu kelompok suporter yang rutin menggunakan bendera merah putih sebagai atribut dalam mendukung FC Dallas adalah El Matador. Kelompok ini selalu rutin membawa bendera merah putih setiap kali tim kebanggaannya bertanding.
Termasuk saat FC Dallas menjamu Austin FC di Toyota Stadium, Minggu (12/05/2024) lalu. Di laga itu, bendera merah putih berkibar di tribun ikut memberi dukungan pada Maarten Paes dan kolega.

Hasilnya, FC Dallas pun sukses menaklukan tamunya dengan skor 2-1. Hasil ini membuat tim Maarten Paes menempati peringkat ke-11 dalam klasemen wilayah barat Major League Soccer.
(Rivan Nasri Rachman)