BOURNEMOUTH – Manchester United harus berterima kasih kepada Bruno Fernandes usai laga melawan Bournemouth. Sebab berkat gelandang asal Portugal itu, Setan Merah –julukan Man United– berhasil terhindar dari kekalahan.
Ya, Man United nyaris kalah dari Bournemouth di pekan ke-33 Liga Inggris 2023-2024 pada Minggu (14/4/2024) dini hari WIB. Bermain di Stadion Vitality, tim asuhan Erik Ten Hag tersebut tepatnya ditahan 2-2 oleh tim tuan rumah.
Dalam laga tersebut, Man United dua kali tertinggal oleh Bournemouth. Beruntungnya Fernandes selalu hadir dan membuat gol untuk menyeimbangkan pertandingan,
Seperti halnya saat Bournemouth memimpin berkat gol Dominic Solanke di menit 16. Lalu 15 menit berselang Fernandes mencetak gol penyeimbang dan mmbuat skor menjadi 1-1.
Tim tuan rumah pun dengan cepat mencetak gol lagi di menit 36 lewat Justin Kluivert. Bournemouth pada akhirnya menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1 atas Man United.
Kemudian di pertengahan babak kedua Man United lagi-lagi mencetak gol berkat Fernandes. Gol Fernandes di menit 65 itu membuat skor menjadi 2-2.