Kebuntuan akhirnya terpecahkan pada menit ke-33. Newcastle United memegang bola dengan nyaman di kotak penalti Milan. Joelinton menerima bola dari Lewis Miley dan melepaskan tembakan keras ke pojok kiri atas gawang kawalan Maignan.
Kedua tim sama-sama gagal mencetak gol hingga jeda turun minum. Skor 1-0 untuk Newcastle menutup babak pertama.
Susunan Pemain
Newcastle United (4-3-3): Martin Dubravka; Kieran Trippier, Jamaal Lascelles, Fabian Schar, Tino Livramento; Lewis Miley, Bruno Guimaraes, Joelinton; Miguel Almiron, Callum Wilson, Anthony Gordon.
Pelatih: Eddie Howe
AC Milan (4-3-3): Mike Maignan; Davide Calabria, Fikayo Tomori, Theo Hernandez, Alessandro Florenzi; Yunus Musah, Tijjani Reijnders, Ruben Loftus-Cheek; Christian Pulisic, Olivier Giroud, Rafael Leao.
Pelatih: Stefano Pioli
(Reinaldy Darius)