Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kiprah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 Tetap Dapat Pujian meski Gagal Lolos dari Fase Grup

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Senin, 20 November 2023 |23:10 WIB
Kiprah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 Tetap Dapat Pujian meski Gagal Lolos dari Fase Grup
Kiprah Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023 tetap mendapat pujian (Foto: LOC WCU17/NFL)
A
A
A

“Pastinya ketika ditunjuk itu yang paling pusing adalah Coach Bima Sakti ya karena harus membentuk tim dengan waktu yang begitu singkat. Bisa dibilang tidak ideal dalam artian kita tidak punya kompetisi, tidak lolos kualifikasi yang mana tim-tim lain lolosnya lewat kualifikasi. Artinya mereka (kontestan-kontestan lain) sudah punya wadah untuk berjuang agar bisa sampai disini,” papar Sapto.

Bima Sakti

“Sementara kita sama sekali bukan tim yang seperti itu walaupun dengan persiapan yang telah dilakukan seperti seleksi di beberapa kota dan TC di Jerman, tetapi itu kan bukan level kompetisi yang akan membentuk kita untuk masuk ke sebuah turnamen. Jadi memang situasinya tidak ideal,” lanjutnya.

Kendati begitu, Sapto memberi dua jempol kepada Timnas Indonesia U-17. Menurutnya secara pribadi, pencapaian skuad Garuda Asia di Piala Dunia U-17 sudah diluar dari ekspektasinya. Karena dengan persiapan yang minim, pasukan Bima Sakti terbukti mampu mencuri dua poin.

“Tapi diatas kertas tadinya saya pikir kita bakal dibantai sama Ekuador, Maroko, dan sulit lawan Panama, nyatanya tidak seperti itu. Kita bisa menahan imbang Ekuador yang menurut saya itu sesuatu yang jauh dari ekspektasi walaupun secara permainan masih banyak yang harus dibenahi,” ujarnya.

“Tapi secara keseluruhan saya puas dengan dua poin ini diluar dari ekspektasi. Saya acungi jempol kepada coach Bima yang bisa membawa tim meraih dua poin dalam waktu yang singkat. Walaupun gagal lolos tapi paling enggak kita bisa ambil banyak pelajaran,” pungkas Sapto.

(Reinaldy Darius)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement