MONCHENGLADBACH - Setelah sebulan lebih menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman, para penggawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 dipastikan akan pulang ke Tanah Air, pada hari ini, Senin (23/10/2023). Kabar kepulangan pasukan Bima Sakti itu sudah dikonfirmasi langsung oleh media officer PSSI, Bandung Saputra.
Sebagai informasi, skuad Garuda Asia -julukan Timnas Indonesia U-17- telah menjalani TC di Jerman untuk persiapan menatap Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar November 2023 mendatang. TC itu pun berlangsung dari 19 September sampai dengan 23 Oktober 2023.
Kini setelah sebulan lebih di sana, Bandung mengatakan TC Timnas Indonesia U-17 sudah rampung setelah berlatih dan menjalankan rangkaian uji coba di sana. Karena itu, tim asuhan Bima Sakti tersebut akan segera pulang ke tanah air.
"Iya benar (Timnas Indonesia U-17 pulang dari Jerman hari ini)," kata Bandung Saputra kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Senin (23/10/2023).

Timnas Indonesia U-17 akan melakukan TC lanjutan di Tanah AIr sebagai proses adaptasi kembali setelah sebulan lebih di Jerman. Itu untuk memaksimalkan waktu yang ada sebelum bergulirnya ajang pesta sepak bola dunia usia muda tersebut.