Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lionel Messi Angkat Bicara soal Masa Depannya di Inter Miami Usai Gagal Lolos ke Playoff MLS 2023, Tegaskan Tetap Setia!

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Rabu, 18 Oktober 2023 |20:15 WIB
Lionel Messi Angkat Bicara soal Masa Depannya di Inter Miami Usai Gagal Lolos ke Playoff MLS 2023, Tegaskan Tetap Setia!
Lionel Messi kala membela Inter Miami. (Foto: Instagram/@leomessi)
A
A
A

“Bulan Juli sangat sulit bagi kami, kami bermain setiap tiga hari, kami melakukan perjalanan. Tapi kami memenangkan turnamen yang penting bagi klub dan untuk apa yang akan terjadi tahun depan,” jelas Messi.

Lebih lanjut, Messi juga menyampaikan bahwa akan fokus bersama Inter Miami melakoni sisa pertandingan yang ada. Kemudian, dia akan berlibur ke kampung halamannya sebelum kembali ke The Herons pada Januari 2024 untuk menjalani pramusim yang dijadwalkan akan tur ke China.

Lionel Messi

“Saya akan berlatih, saya akan memainkan pertandingan kami yang akan datang melawan Charlotte FC dan saya akan mencoba untuk sampai ke sini [ke tim nasional] dengan cara terbaik untuk bulan November,” jelas Messi.

“Setelah itu, saya akan menikmati liburan di Argentina. Ini adalah pertama kalinya saya akan mendapat lebih banyak hari libur di bulan Desember, dengan liburan, dengan ketenangan pikiran, bersama orang-orang saya. Di bulan Januari, saya akan kembali lagi untuk melakukan pramusim. Mulailah dari awal dan persiapkan sebaik mungkin seperti biasa,” pungkas Messi.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement